Tanggamus, MTsN 1 (Humas) — Kegiatan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) di MTsN 1 Tanggamus memasuki hari ketiga dengan suasana yang lebih semarak dan penuh semangat. Seluruh peserta didik baru kelas VII mengikuti senam pagi bersama yang digelar di halaman madrasah, Rabu (16/7/2025), sebagai bagian dari rangkaian kegiatan pengenalan lingkungan madrasah.

Senam pagi dipandu langsung oleh guru Pendidikan Jasmani, Hariyanto, dengan didampingi tim Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) MTsN 1 Tanggamus. Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari seluruh peserta yang terlihat kompak, antusias, dan penuh semangat mengikuti setiap gerakan.

“Senam pagi bukan sekadar kegiatan fisik, tetapi menjadi sarana untuk membentuk semangat, kekompakan, dan kedisiplinan siswa sejak dini. Ini penting sebagai bagian dari pembinaan karakter siswa madrasah,” ujar Hariyanto saat ditemui seusai kegiatan.

Senam dimulai pukul 07.00 WIB dan berlangsung selama kurang lebih 30 menit. Iringan musik yang enerjik dan gerakan yang atraktif menjadikan suasana pagi terasa hidup dan menyenangkan. Kegiatan ini juga menjadi wadah interaksi sosial yang efektif bagi siswa baru dalam suasana santai dan akrab.

Ketua OSIM MTsN 1 Tanggamus, Lailana Wahidatunnisa, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan inisiatif OSIM untuk memberikan kesan pertama yang positif bagi peserta MATSAMA. “Kami ingin adik-adik merasa nyaman dan diterima. Lewat senam pagi, mereka tidak hanya bergerak, tetapi juga belajar bekerja sama dan membangun semangat bersama,” ujarnya.

Kepala MTsN 1 Tanggamus, H. Ramdani, memberikan apresiasi atas pelaksanaan MATSAMA hari ketiga yang berjalan dinamis dan kreatif. Ia menegaskan pentingnya pendekatan yang menyenangkan dalam membentuk karakter siswa baru. “MATSAMA harus mampu menjadi ruang awal pembentukan karakter positif. Semangat, keceriaan, dan kesehatan harus menjadi bagian dari budaya belajar di madrasah,” ungkapnya.

Usai kegiatan senam pagi, peserta MATSAMA melanjutkan rangkaian kegiatan lainnya sesuai jadwal yang telah ditetapkan panitia. Semangat yang tumbuh sejak pagi hari diharapkan terus terjaga hingga seluruh agenda MATSAMA hari ketiga selesai dilaksanakan. (In/ Rjr)