Tanggamus, MTsN 1 (Humas) β€” MTsN 1 Tanggamus melaksanakan gladi bersih Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) mulai hari ini, Senin (2/9), hingga besok, Selasa (3/9). Sebanyak 50 siswa kelas VIII, yang terdiri dari 45 peserta utama dan 5 cadangan, mengikuti kegiatan ini dalam dua sesi.

Proktor ruang, M. Saleh, menyampaikan bahwa persiapan teknis sudah berjalan lancar. β€œKami sudah memastikan seluruh perangkat komputer dan jaringan internet berfungsi dengan baik. Dengan persiapan ini, diharapkan siswa bisa fokus dan siap menghadapi ANBK,” kata Saleh.

Pengawas ruang, Hifnias, yang turut mengawasi jalannya gladi bersih, menjelaskan bahwa suasana ujian berjalan kondusif. β€œKami memastikan seluruh siswa mematuhi aturan dan mengikuti ujian dengan tertib,” ujarnya.

Teknisi Rodial, yang bertanggung jawab atas perangkat, juga menegaskan kesiapan peralatan. β€œSemua perangkat komputer sudah dicek dan berfungsi dengan baik. Kami siap menangani kendala teknis jika ada masalah yang muncul selama pelaksanaan,” kata Rodial.

Kepala MTsN 1 Tanggamus, H. Ramdani, mengungkapkan harapannya agar gladi bersih ini dapat mempersiapkan siswa dengan baik sebelum ANBK resmi dilaksanakan. β€œGladi bersih ini adalah momen penting bagi siswa untuk memahami mekanisme ujian dan meningkatkan kesiapan mereka. Kami sangat menghargai kerja keras para proktor, pengawas, teknisi, dan seluruh tim yang terlibat,” ujar Ramdani.

Dengan persiapan yang matang dan dukungan penuh dari seluruh pihak, MTsN 1 Tanggamus optimis bahwa pelaksanaan ANBK akan berjalan sukses. (In/ Humas)